Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Warga Berduit Tapi Beli Gas LPG 3 Kg akan Ditekan dengan Sistem Ini

General Manager Pertamina MOR VI Kalimantan M. Irfan mengatakan, saat ini pihaknya baru menerapkan sistem pendistribusian tertutup di Kota Tarakan.
Ilustrasi/JIBI
Ilustrasi/JIBI

Bisnis.com, BALIKPAPAN - PT Pertamina (Persero) MOR VI Kalimantan mendorong penggunaan sistem pembayaran non tunai pada agen dan pangkalan elpiji untuk mempersiapkan pendistribusian elpiji 3 Kg dengan sistem tertutup.

General Manager Pertamina MOR VI Kalimantan M. Irfan mengatakan, saat ini pihaknya baru menerapkan sistem pendistribusian tertutup di Kota Tarakan.

Saat ini, Pertamina berupaya terus mengembangkan agar penggunaan sistem transaksi non tunai bisa diterapkan di seluruh Kalimantan.

"Pada 2017, ada kemungkinan subsisi elpiji 3 Kg dikurangi. Artinya, penerima subsidi juga berkurang. Penerapan sistem tertutup merupakan solusi untuk memastikan subsidinya tepat sasaran. Saat ini masih banyak orang yang secara ekonomi mampu tapi beli Si Melon," jelasnya, Kamis (24/11/2016).

Sistem pendistribusian secara tertutup dapat dimulai dengan penggunaan layanan transaksi non tunai yang disediakan oleh perbankan.

Pertamina dan BRI Regional Banjarmasin pun telah menjalin kerja sama untuk penggunaan Mocash BRI bagi agen dan pangkalan elpiji.

Melalui sistem transaksi non tunai, setiap pembayaran akan menggunakan kartu. Selain memudahkan konsumen, sistem transaksi non tunai secara otomatis merekam data pembelian.

Penjualan juga dapat dilacak, mengurangi kemungkinan error pada pencatatan transaksi.

"Pendataan penerima subsidi akan lebih efektif dengan dukungan sistem transaksi non tunai. Bisa dilacak, jadi tepat sasaran. Selain itu konsumen juga tidak usah repot-repot bawa uang ke pangkalan."

Saat ini, Pertamina MOR VI memiliki 201 agen dan 3.000 lebih pangkalan elpiji di Kalimantan. Sebagian besar agen dan pangkalan diklaim telah menggunakan sistem transaksi non tunai.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Nadya Kurnia
Editor : Yoseph Pencawan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper