Punya Potensi Besar, Waze Ingin Gaet Lebih Banyak Pengguna Asia

Agne Yasa
Jumat, 7 April 2017 | 21:16 WIB
Global Strategic Partnership Manager Waze Mona Weng, di Jakarta, Jumat (7/4/2017)/Bisnis-Agne
Global Strategic Partnership Manager Waze Mona Weng, di Jakarta, Jumat (7/4/2017)/Bisnis-Agne
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Waze, aplikasi navigasi gratis, mulai fokus pada pengguna di kawasan Asia, seiring dengan potensinya yang dinilai besar.

Global Strategic Partnership Manager Waze Mona Weng mengungkapkan Waze telah memiliki 250 lebih mitra di seluruh dunia, termasuk pemerintah. Adapun di kawasan Asia, pengguna terbanyak berasal dari Malaysia dan Indonesia menduduki posisi kedua.

"Di 2017, Waze fokus pada Asia, termasuk di Indonesia karena potensinya besar selain karena jumlah penduduk yang banyak juga penetrasi ponsel pintar yang membuka peluang besar untuk aplikasi Waze digunakan," ujar Mona, di Jakarta pada Jumat (7/4/2017).

Dia menambahkan sejauh ini Waze secara statistik telah memiliki 80 juta pengguna aktif di seluruh dunia, 420.000 map editors, 250 lebih mitra dan mitra penyiaran serta 100.000 lebih pengemudi untuk kategori Transport SDK (Software Development Kit).

"Waze juga memiliki kerja sama dengan pemerintah Jakarta untuk penerapan smart city di mana ada 2 juta pengguna Waze di Jakarta dan sejak kemitraan ini, Waze mencatat terdapat pengurangan terkait trafik di Jakarta dari sebelumnya," ujarnya.

Mona mengatakan pihaknya juga akan melakukan sejumlah pertemuan di beberapa kota di Indonesia, seperti Yogyakarta dan Surabaya untuk mengetahui kebutuhan lokal di daerah tersebut.

"Permasalahan di setiap daerah tentu akan berbeda, untuk itu, Waze ingin memahami tantangan di Asia dengan datang ke berbagai negara dan daerahnya, untuk mengembangkan aplikasi ini lebih baik ke depannya," ujarnya.

Dalam kesempatan ini, Mona juga mengenalkan beberapa fitur baru dari Waze yakni Waze & Spotify, Waze Carpool, dan Waze & Ford SDL.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Agne Yasa
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper