Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekind Siap Lanjutkan Proyek Pipa Gas Transmisi Cirebon-Semarang

Rekayasa Industri (Rekind) akan melanjutkan proyek pipa gas transmisi Cirebon-Semarang dan mencari kemungkinan industri yang akan menyerap gas.
Pipa Gas-1./ANTARA
Pipa Gas-1./ANTARA

Bisnis.com, JAKARTA - Rekayasa Industri (Rekind) akan melanjutkan proyek pipa gas transmisi Cirebon-Semarang dan mencari kemungkinan industri yang akan menyerap gas.

Pipa Cirebon-Semarang merupakan bagian dari proyek integrasi pipa gas TransJawa. Adapun, proyek TransJawa terdiri dari tiga proyek utama yaitu Jawa bagian Barat dengan nilai investasi US$300 juta dengan jalur Cirebon-KHT sepanjang 84 km dan Tegalgede-Muara Tawar 50 km. Kedua, Jawa bagian Utara senilai US$400 juta dengan jalur Cirebon-Semarang 255 km.

Terakhir, Jawa bagian Timur senilai US$360 juta dengan jalur Semarang-Gresik sepanjang 271 km dan East Java Gas Pipeline (EJGP)-Grati senilai US$58 juta 22,1 km.

Direktur Strategi Development dan Risk Management Rekind Yanuar Budinorman mengatakan proyek ini belum bisa diselesaikan sejak lelang dimenangkan pada 2006 karena terkendala pasokan dan pembeli. Kendati demikian, pihaknya masih akan berkomitmen menjalankan proyek dan mencari pembeli potensial.

"Kita akan tetap menjalankan proyek ini," ujarnya di Jakarta, Jumat (18/8/2017).

Lebih lanjut, dia menyebut pemerintah akan membantu mencarikan sumber pasokan gasnya setelah pihaknya mendapatkan calon pembeli gasnya. Oleh karena itu, pihaknya akan melaporkan calon pembeli gas kepada Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) pada pengujung Agustus 2017.

"Tanggal 28 kita akan report ke ESDM bahwa offtaker-nya adalah ini," katanya.

Sebelumnya, dalam rapat dengar pendapat (RDP) di Komisi VII, Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) mempertanyakan komitmen Rekind untuk melanjutkan proyek tersebut. Pasalnya, selang 11 tahun setelah dinyatakan sebagai pemenang, proyek tak kunjung selesai.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Fajar Sidik
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper