Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mantan Wadirut BRI Sunarso Ditunjuk Jadi Dirut Pegadaian

Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) secara resmi mengangkat mantan Wakil Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. menjadi Direktur Utama PT Pegadaian.
Wakil Direktur Utama Bank BRI Sunarso./JIBI-Endang Muchtar
Wakil Direktur Utama Bank BRI Sunarso./JIBI-Endang Muchtar

Bisnis.com, JAKARTA - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) secara resmi mengangkat mantan Wakil Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. menjadi Direktur Utama PT Pegadaian.

Bertempat di lantai 13 Kantor Kementerian BUMN, Jalan Medan Merdeka Selatan No 13 Jakarta Pusat, dilaksanakan penyerahan Salinan Keputusan Menteri Badan Usaha Milik Negara Selaku Rapat Umum Pemegang Saham Perusahaan Perseroan (Persero) PT Pegadaian Nomor : SK-226/MBU/10/2017 tentang Pengangkatan Direktur Utama Perusahaan Perseroan (Persero) PT Pegadaian.

Acara dibuka oleh Deputi Bidang Infrastruktur Bisnis Kementerian BUMN Hambra pukul 08.15 WIB, dihadiri oleh Deputi Bidang Usaha Jasa Keuangan, Jasa Survei dan Konsultan Gatot Trihargo beserta Direksi dan Komisaris PT Pegadaian dan Pegawai Kementerian BUMN.

Melalui penyerahan Salinan Keputusan tersebut, Menteri BUMN Rini M Soemarno Selaku Rapat Umum Pemegang Saham Perusahaan Perseroan (Persero) PT Pegadaian mengangkat Sunarso sebagai Direktur Utama Perusahaan Perseroan (Persero) PT Pegadaian. Sunarso akan efektif menjabat setelah mendapatkan persetujuan dari Otoritas Jasa Keuangan atas penilaian kemampuan dan kepatutan (Fit and Proper Test).

“Dengan penyerahan Salinan Keputusan ini, diharapkan PT Pegadaian dapat bergerak maju di tengah-tengah persaingan ketat dan lebih agresif lagi untuk mengembangkan bisnisnya," kata Gatot dalam keterangan tertulis yang diterima Bisnis.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper