Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Laporan Kinerja Emiten di Bawah Ekspektasi, Indeks Stoxx Ditutup Melemah

Indeks Stoxx Europe 600 ditutup melemah 1,11% atau 4,38 poin ke level 390,07 setelah diperdagangkan pada kisaran 389,64-394,74. Sementara itu, indeks DAX Jerman turun 1,5%.
Bursa Eropa/Reuters
Bursa Eropa/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Bursa saham Eropa ditutup melemah pada perdagangan Kamis, (9/11/2017), karena serangkaian laporan kinerja emiten yang di bawah ekspektasi, termasuk dari raksasa industri Siemens.

Indeks Stoxx Europe 600 ditutup melemah 1,11% atau 4,38 poin ke level 390,07 setelah diperdagangkan pada kisaran 389,64-394,74. Sementara itu, indeks DAX Jerman turun 1,5%.

Indeks Stoxx telah menguat 7,9% sejak awal tahun 2017 menyusul reli yang didorong oleh kombinasi data ekonomi yang kuat, kinerja perusahaan yang solid, dan meredanya kekhawatiran politik.

Dilansir Reuters, pelemahan pada perdagangan hari ini dipicu oleh pembaruan laporan kinerja emiten yang kurang memuaskan, sehingga memicu investor melakukan profit taking.

Saham Siemens turun 3,7% setelah perusahaan Jerman tersebut membukukan penurunan laba industri sebesar 10% pada kuartal ketiga, lebih rendah dari perkiraan dan memperkirakan sinyal tahun sulit di 2018 karena merestrukturisasi bisnis turbin dan anginnya.

Sementara itu, saham Vestas melemah 19% setelah produsen turbin angin terbesar di dunia ini menurunkan prospek margin laba untuk tahun 2017

Di antara saham yang melemah lainnya, saham Burberry turun 9,9% setelah merilis laporan keuangan, sedangkan produsen obat Hikma, melemah 4,1% setelah menurunkan perkiraan pendapatan 2017 untuk bisnis obat generiknya.

Menurut tim analis Deutsche Bank, pertumbuhan EPS (earning per share) untuk indeks Stoxx telah melambat menjadi 7,6% pada kuartal ketiga menyusul lonjakan pendapatan pada kuartal pertama dan penurunan yang didominasi sektor finansial. Sentimen pada indeks juga ditekan oleh kekhawatiran reformasi pajak di Amerika Serikat.

Terlepas dari pelemahan yang terjadi hari ini, investor masih tetap optimis terhadap prospek bursa saham di kawasan ini.

"Bursa saham Eropa telah memberikan imbal hasil yang berlebih tahun ini dan kami menganggap ini sebagai salah satu pasar yang lebih baik untuk tahun-tahun mendatang," kata Kamal Fahad, analis senior di Kleinwort Hambros, seperti dikutip Reuters.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Fajar Sidik

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper