Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Swasta Diberi Kesempatan Jadi Operator Kapal Ternak

Kementerian Perhubungan bakal membuka lelang operator kapal ternak pada 2018. Kapal ini hanya khusus mengangkut ternak dari wilayah penghasil ternak utama ke beberapa kota.
Ilustrasi peternakan sapi./Antara-M. Agung Rajasa
Ilustrasi peternakan sapi./Antara-M. Agung Rajasa

Bisnis.com, JAKARTA - Kementerian Perhubungan bakal membuka lelang operator kapal ternak pada 2018. Kapal ini hanya khusus mengangkut ternak dari wilayah penghasil ternak utama ke beberapa kota di Indonesia.

Kasubdit Angkutan Laut Dalam Negeri Ditjen Perhubungan Laut Kemenhub Wisnu Handoko mengatakan total armada kapal ternak yang akan dikerahkan tahun depan mencapai enam kapal. Sementara itu, itu tahun ini hanya ada satu kapal ternak yang beroperasi, yakni KM Camara Nusantara I.

"Tahun depan rencananya tiga penugasan ke Pelni dan tiga lainnya [dibuka lelang] ke swasta," ujarnya kepada Bisnis.com di Jakarta pada Kamis (21/12/2017).

Wisnu menjelaskan jumlah kapal ternak yang beroperasi tahun depan lebih banyak karena pembangunan lima dijadwalkan rampung. Lima kapal tersebut telah dipesan Kemenhub ke sejumlah galangan kapal dalam negeri. Sejalan dengan penambahan armada, destinasi rute juga bakal ditambah.

Menurut dia, dengan satu armada, kapal ternak hanya melayani rute Kupang (Nusa Tenggara Timur)-Jakarta dengan waktu pelayaran 14 hari.

Tahun depan beberapa kota baru yang bakal disambangi yakni Samarinda dan Balikpapan di Kalimantan Timur. Adapun, asal ternak tetap diutamakan dari NTT, kemudian ditambah Nusa Tenggara Barat.

Dia menggambarkan sapi yang diangkut menggunakan kapal pelayaran rakyat tidak memperhatikan prinsip kesejahteraan hewan.

Prinsip itu mencakup hewan harus terbebas dari rasa lapar dan haus. Selain itu hewan, juga harus bebas dari rasa tidak nyaman, bebas dari sakit dan luka, bebas berperilaku liar alami serta bebas dari rasa takut dan stress.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik, pada 2016 populasi sapi potong di NTB pada 2016 mencapai 1,1 juta, sedangkan populasi di NTT sebesar 939.997 ekor. Populasi sapi potong terbesar tercatat di Jawa Timur 4,53 juta atau 27% dari populasi sapi potong nasional.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Rivki Maulana

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper