Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

XL Axiata Operasikan USO di Desa Purui Kalsel

PT XL Axiata Tbk,. mengoperasikan jaringan telekomunikasi universal service obligation (USO) di Desa Purui, Kecamatan Jaro, Tabalong, Kalimantan Selatan.

Bisnis.com, BANJARMASIN– PT XL Axiata Tbk,. mengoperasikan jaringan telekomunikasi universal service obligation (USO) di Desa Purui, Kecamatan Jaro, Tabalong, Kalimantan Selatan.

Site Tabalong adalah lokasi yang terpencil berjarak sekitar 60 Kilometer (KM) dari pusat pemerintahan Kabupaten Tabalong. Jarak dari Banjarmasin ke Tabalong sepanjang 230 Km dengan waktu tempuh normal sekitar 7 jam.

“Ada 500 warga telah memanfaatkan layanan seluluer dari site ini sementara untuk koneksi ke jaringan XL Axiata, site itu menggunakan satelit,” kata Direktur Teknologi XL Axiata Yessie D. Yosetya dari rilis diterima Bisnis, Selasa (23/1/2018).

Ada sebuah parabola berukuran sedang menjadi perangkat untuk menghubungkan site tersebut dengan jaringan XL Axiata.

Sebagai sumber energi untuk menghidupkan semua perangkat tersebut menggunakan listrik berasal dari tenaga matahari atau solar cell.

“Site di Desa Purui tersebut dilengkapi dengan menara antena setinggi 30 meter untuk memancarkan sinyal ke handphone warga,” kata dia.

Selanjutnya base transceiver station (BTS) ini memiliki daya jangkau sinyal dengan kualitas baik bisa sampai radius 1 Km. Sebelum ada fasilitas ini, warga harus menjangkau puncak suatu bukit yang berada sekitar 2 Km dari desa.

“Di wilayah Kalsel, XL Axiata membangun jaringan USO di 7 titik, semuanya di Kabupaten Tabalong, lokasi tersebut 3 kecamatan, Muara Aya, site Desa Binjai, Salikung, Sungai Kumap,” kata dia.

Selanjutnya di Kecamatan Bintang Ara di Desa Panaan, Hegar Manah, Dambung Raya dan terakhir Kecamatan Jaro di Desa Purui. Semua memiliki spesifikasi teknis yang sama.

Saat ini selain di Kalsel, menurutnya, XL juga membangun jaringan USO di Kalbar di 12 titik meliputi 6 site di Kabupaten Ketapang, 4 site di Bengkayang, 2 site di Sambas dan 1 site di Sanggau.

Di kawasan lain, ada jaringan USO di Sulawesi Tenggara, di Kabupaten Konawe, di Nusa Tenggara Barat di Kabupaten Sumbawa, Sumbawa Barat, dan Bima dan semua site itu telah beroperasi dan bisa dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Rustam Agus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper