Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pertamina Balikpapan Mengalokasikan Avtur 2.070 Kiloliter Dukung Penerbangan Haji

PT Pertamina Marketing Operation Region (MOR) VI Kalimantan mengalokasikan avtur 2.070 kiloliter (kl) guna menunjang penerbangan musim haji 2018.
Pekerja beraktivitas di Depot Pengisian Pesawat Udara (DPPU)./JIBI-Nurul Hidayat
Pekerja beraktivitas di Depot Pengisian Pesawat Udara (DPPU)./JIBI-Nurul Hidayat

Bisnis.com, BALIKPAPAN – PT Pertamina Marketing Operation Region (MOR) VI Kalimantan mengalokasikan avtur 2.070 kiloliter (kl) guna menunjang penerbangan musim haji 2018.

Region Manager Communication & CSR Pertamina Kalimantan Yudi Nugraha mengatakan alokasi tersebut terdiri dari 567 kluntuk fase 1 pemberangkatan dan 1505 kl untuk kebutuhan fase 2 kepulangan.

"Angka kesiapan alokasi tersebut mengalami peningkatan 11% dari konsumsi musim haji 2017," jelasnya, Rabu (18/7/2018).

Balikpapan melalui Bandar Udara (Bandara) Sultan Haji Muhammad Sulaiman Sepinggan menjadi salah satu lokasi keberangkatan jemaah haji wilayah Kalimantan.

Yudi menjelaskan perbedaan alokasi keberangkatan dan kepulangan diebabkan jalur penerbangan yang berbeda saat menuju Tanah Suci dan sebaliknya. Pesawat keberangkatan terlebih dahulu transit di Kota Padang dan kepulangan dari Jeddah langsung ke Tanah Air tanpa transit.

“Kami menyiapkan tambahan alokasi lebih tinggi dibandingkan tahun sebelumnya untuk memberikan rasa aman dan nyaman," tegasnya.

Penyaluran avtur per bulan di Bandara SAMS Sepinggan sebesar 375 kl. Adapun konsumsi selama musim Haji 2018 diperkirakan meningkat 45% dari rata-rata normal.

“Dengan semakin sibuknya Bandara SAMS Sepinggan, kami telah menyiapkan beberapa langkah antisipatif seperti penambahan jam operasional hingga 24 jam. Langkah-langkah ini dilakukan untuk menjamin ketepatan waktu," pungkas Yudi.

Penerbangan haji dari Embarkasi Balikpapan akan menggunakan pesawat Boeing 747 berkapasitas 455 tempat duduk dan terbang perdana pada 27 Juli mendatang.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Miftahul Ulum

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper