Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bulog Distribusikan 90 Ton Beras Medium di Kalsel

Bulog Divre Kalsel mendistribusi 90 ton melalui operasi pasar di berbagai pelosok Kalimantan Selatan guna mendorong stabilisasi harga pasar.
Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor saat melepas truk yang mengangkut beras medium guna keperluan operasi pasar./Bisnisa-Arief Rahman
Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor saat melepas truk yang mengangkut beras medium guna keperluan operasi pasar./Bisnisa-Arief Rahman

Bisnis.com, BANJARMASIN – Bulog Divre Kalsel mendistribusi 90 ton melalui operasi pasar di berbagai pelosok Kalimantan Selatan guna mendorong stabilisasi harga pasar.

Distribusi 90 ton beras medium tersebut menggunakan tujuh truk dan 10 pikap dan diberangkatkan secara simbolis oleh Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor, Kamis (3/1/2019) di Gudang Bulog Divre Kalsel Landasan Ulin Kota Banjarbaru.

"Event ini kita laksanakan secara serentak di Indonesia. Untuk Kalsel dilaksanakan di Gudang Bulog Divre Kalsel di Kota Banjarbaru dan Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST)," jelas Kepala Divre Kalsel Awaluddin Iqbal.

Ia menjelaskan, pada periode musim tanam sekarang, diakuinya ada sedikit gejolak harga beras di pasaran secara nasional. Untuk itulah pendistribusian beras medium dari Bulog diharapkan mampu menekan harga beras di pasaran.

"Selain beras dalam operasi pasar yang akan kita lakukan nantinya juga kita sediakan berbagai kebutuhan pokok lain, seperti gula, minyak goreng hingga tepung terigu," tambahnya.

Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor mengapresiasi upaya Bulog Divre Kalsel untuk menekan harga sembako di pasaran melalui event KPSH Beras Medium.

Ia pun berharap semua pihak bisa turut serta dalam rangka menjaga kestabilan harga bahan pokok di pasaran. Hal ini penting agar masyarakat bisa mudah mendapatkan bahan pokok dan kompetitif harganya.

"Kami dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalsel pun juga terus berupaya mendorong Kalsel bisa surplus beras. Salah satunya dengan cara memberdayakan lahan tidur untuk bisa dijadikan lahan pertanian," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Arief Rahman
Editor : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper