Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jelang Lebaran, NAM Air Terbangi Tarakan dari Samarinda

Maskapai penerbangan anggota Garuda Indonesia Group, NAM Air, membuka rute baru per 1 Mei 2019 dari Samarinda ke Tarakan PP.
Ilustrasi/Antara-Budi Candra Setya
Ilustrasi/Antara-Budi Candra Setya

Bisnis.com, SAMARINDA -- Maskapai penerbangan anggota Garuda Indonesia Group, NAM Air, membuka rute baru per 1 Mei 2019 dari Samarinda ke Tarakan PP.

Asa Perkasa, Direktur NAM Air mengatakan langkah NAM Air membuka rute baru ini untuk memperkuat konektivitas.

Selain itu menjadi salah satu upaya dalam memberikan pelayanan yang optimal pada saat tren mudik dalam rangka Idulfitri 1440 H.

Dengan dibukanya rute baru, maka pilihan pelanggan akan rute penerbangan semakin beragam.

"Disisi lain ini juga menjadi momen yang tepat karena biasanya permintaan pelanggan menjelang idul fitri sangat tinggi,” kata Asa melalui siaran pers yang diterima Bisnis, Kamis (25/4/2019).

Asa menjelaskan untuk jadwal penerbangan rute baru serta Samarinda – Tarakan PP yaitu berangkat dari Samarinda pukul 12.20 WITA dan akan tiba di Tarakan pukul 13.35 WITA. 

Sedangkan jadwal penerbangan sebaliknya yaitu berangkat dari Tarakan pukul 14.20 WITA dan akan tiba kembali di Samarinda pukul 15.35 WITA. 

Seiring dengan pembukaan rute baru ini, NAM Air pun melakukan penambahan frekuensi untuk rute penerbangan Banjarmasin - Samarinda PP. Seiring langkah ini, maka frekuensi penerbangan NAM Air di rute tersebut bertambah dari sebelumnya empat kali seminggu menjadi satu kali setiap hari.

“Animo masyarakat akan rute ini ternyata sangat tinggi. Kami harap penambahan ini dapat mengakomodir setiap permintaan pelanggan dan juga dapat mendorong setiap pembangunan di wilayah-wilayah tersebut,” kata Asa.

Kepala Unit Penyelenggara Bandar Udara APT Pranotor Dodi Dharma Cahyadi juga membenarkan adanya pembukaan rute oleh NAM Air.

Kehadiran rute baru ini menurut Dodi untuk menjawab tingginya permintaan menuju Tarakan.

Nantinya penumpang NAM Air dari Pontianak juga bisa terbang ke Banjarmasin dan ke Samarinda.

Selanjutnya dari Samarinda penumpang bisa lanjutkan penerbangan ke Tarakan. Dengan demikian semua kota di Kalimantan sudah saling terhubung.

Adapun penerbangan rute baru ini akan dilayani setiap hari dengan menggunakan armada ATR 72-600.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper