Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Atasi Stunting Bisa Dimulai dari Program Pangan

Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur menekankan persoalan stunting harus dimulai dari pencegahan yang melibatkan koordinasi antar sektor.

Bisnis.com, BALIKPAPAN – Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur menekankan persoalan stunting harus dimulai dari pencegahan yang melibatkan koordinasi antar sektor.

Ketua TP PKK Provinsi Kaltim Norbaiti Isran Noor mengingatkan TP PKK kabupaten dan kota agar menjalankan perannya dalam menurunkan dan mengatasi masalah stunting melalui 10 program pokok PKK, di antaranya program pangan.

"Diperlukan koordinasi antar sektor dan melibatkan berbagai pemangku kepentingan seperti pemerintah pusat, pemerintah daerah, dunia usaha dan masyarakat dalam menangani masalah gizi khususnya stunting," katanya Senin (11/11/2019).

Dia menjelaskan bahwa program pangan terkait dengan mengolah makanan yang bahannya sederhana menjadi makanan yang B2SA (beragam bergizi sehat dan aman). Sehingga tidak ada alasan bagi orang yang ekonominya bermasalah tidak bisa memberikan asupan gizi yang cukup untuk keluarganya.

Norbaiti menambahkan PKK Kaltim mengapresiasi Bupati dan PKK Kubar serta semua pihak yang telah berperan dan berhasil memberikan dukungan/dorongan lebih eksis berkiprah dalam mengatasi masalah stunting di Kutai Barat.

Bupati Kubar FX Yapan mengatakan berbagai program percepatan perlu dilakukan agar terwujud komitmen serta sinergitas yang baik , terutama dalam melaksanakan pencegahan dan penurunan stunting di Kubar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Akhirul Anwar

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper