Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Majalah Dinding Siswa Bisa Dilihat Lewat Aplikasi Android

Khusus untuk Balikpapan, tema program yang dipilih adalah Media Massa Online dengan teknologi berbasis mobile application.
Pembukaan Telkomsel Digital Academy 2016 di Rumah Jabatan Dinas Wali Kota Balikpapan, Sabtu 22 Oktober 2016./JIBI - Nadya Kurnia
Pembukaan Telkomsel Digital Academy 2016 di Rumah Jabatan Dinas Wali Kota Balikpapan, Sabtu 22 Oktober 2016./JIBI - Nadya Kurnia

Bisnis.com, BALIKPAPAN - Telkomsel memberikan pelatihan digital kreatif kepada seratus pelajar SMA di Kota Balikpapan dalam program Telkomsel Digital Academy, yang berlangsung mulai Sabtu (22/10) hingga Minggu (30/10).

Tak hanya di kota minyak, program ini juga dilakukan di 18 kota lain di area Papua, Maluku, Sulawesi dan Kalimantan.

Khusus untuk Balikpapan, tema program yang dipilih adalah Media Massa Online dengan teknologi berbasis mobile application.

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi di rumah dinasnya, Sabtu (22/10). Adapun peserta program merupakan perwakilan dari 20 sekolah tingkat menengah atas.

Manager Youth and Community Telkomsel Regional Kalimantan Wildan Syukri mengatakan, pelaksaan program ini merupakan salah satu bentuk dukungan perseroan dalam pengembangan Smart City.

"Goal dari pelatihannya nanti para peserta akan kami minta untuk membuat majalah dinding dalam aplikasi namanya Mading Bosku [Majalah Dinding Buatan Sekolahku], kalau website kan sudah ada. Baru kali ini kegiatan Telkomsel Digital Academy yang karyanya berupa majalah dinding," jelasnya, Minggu (23/10/2016).

Aplikasi tersebut dapat diunduh di Google Playstore. Setiap sekolah akan mendapatkan aplikasi Mading Bosku yang dapat diperbaharui dan digunakan secara  gratis dan independen. Majalah dinding yang dibuat masing-masing sekolah peserta akan dilombakan.

Selama program berlangsung, peserta akan mendapatkan materi edukasi di beberapa kelas mengenai desain grafis, jurnalistik, videografi, application manager, dan manajemen media. Selain itu, pelajar juga akan mendapatkan pengetahuan tentang pelaku industri kreatif teknologi informasi.

Lebih lanjut Wildan mengatakan, pelaksaan program ini bertujuan untuk menggali potensi dan menambah kemampuan digital anak muda di Kota Balikpapan.

"Sehingga anak-anak ini nantinya mampu berkreasi, berinovasi, dan mampu memberikan solusi kepada pengembangan sekolahnya dan pengembangan kotanya sendiri di masa mendatang," tukasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Nadya Kurnia
Editor : Yoseph Pencawan

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler