Bisnis.com, BALIKPAPAN - Total E&P Indonesie memberikan penghargaan atas kinerja Health, Safety, and Environment (HSE) kepada 9 mitra kerja Total dalam Mahakam Award.
Pemberian penghargaan Mahakam Award diberikan dalam forum komunikasi HSE atau Kesehatan dan Keselamatan Kerja serta Perlindungan Lingkungan (KP3L) yang diselenggarakan di Hotel Novotel dan diikuti oleh 230 mitra kerja Total.
"Melalui acara ini kami harap baik Total dan mitra kerja dapat bersama-sama mencapai pemahaman akan pentingnya menjaga keselamatan selama di lapangan," tutur President and General Manager Total E&P Indonesie Hardy Pramono, Selasa (16/2/2016).
Penghargaan ini diberikan kepada mitra kerja Total yang berprestasi dalam upaya menjaga keselamatan kerja.
Untuk kategori Safety Performance of High Risk Contract > 400.000 Man-hours diberikan kepada PT Elnusa Tbk, sementara untuk kategori Safety Performance of High Risk Contract 200.000-400.000 Man-hours diberikan kepada PT Scomi Oil Tools.
Adapun untuk kategori Safety Performance of High Risk Contract < 200.000 Man-hours dan Safety Performance of Medium Risk Contract masing-masing diberikan kepada PT FMC Santana dan PT Fugro Indonesia.
"Dan ada lima kategori lagi dalam penghargaan HSE yang kami berikan kepada mitra kerja kami. Semua dengan harapan agar kesadaran akan HSE ini dapat terus berlanjut, tidak hanya dilakukan pada lingkungan kerja saja,"