Bisnis.com, BERAU - PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region (MOR) VI Kalimantan mengkampanyekan pelestarian lingkungan dengan membuat program paket pembelian BBM berhadiah tas belanja yang dapat digunakan sebagai pengganti kantong plastik, bertajuk 'Go Green with Pertamax'.
Paket yang dibuat berupa pembelian Pertamax dengam akumulasi Rp200.000 akan memperoleh satu tas belanja, program juga berlaku untuk pertaseries lainnya. Masing-masing Pertadex, Dexlite dan Pertalite.
"Pertaseries merupakan produk ramah lingkungan karena rendah emisi, melalui program ini Pertamina mengajak konsumen menggunakan produk yang juga ramah lingkungan dengan mengganti kebiasaan menggunakan kantong plastik dengan tas canvas yang dapat digunakan berulang kali," jelas Sales Executive Sonny Indro Prabowo, Kamis (15/9/2016).
Tas belanja dibuat dari kanvas, memiliki logo khusus dan sengaja dirancang dengan menarik dan pilihan warna untuk menarik minat konsumen. Untuk program ini, Pertamina menyiapkan 5.900 tas kanvas.
Sonny mengatakan, kontribusi program ini terhadap angka penjualan tak bisa dibandingkan dengan program-program berhadiah yang sebelumnya pernah diselenggarakan.
"Kalau membandingkan kontribusi program to program agak sulit tapi karena bersifat pelestarian lingkungan, program ini memiliki manfaat yang lebih karena bersifat jangka panjang," sambungnya.
Lebih lanjut dia mengatakan, program Go Green with Pertamax merupakan integrasi kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan dan Pertamina Spiritual Marketing.
Juga berkontribusi terhadap pengelolaan hutan kota Patra Avia di Sepinggan dan program Green Care School Pertamina di Kota Balikpapan.
"Selain itu Go Green with Pertamax juga terintegrasi dengan konservasi mangrove Margomulyo dan Green Care School."