Bisnis.com, BALIKPAPAN - Kapal cruise untuk wisata jelajah Sungai Mahakam ditambah, hasil dari kerja sama antara Pemprov Kaltim dengan pihak swasta.
Kapal tersebut bernama Pesut Mahakam, berkapasitas 70 penumpang dalam dua lantai kapal. Kapal cruise tersebut beratap tengah dan tidak berdinding agar penumpang dapat leluasa menikmati pemandangan.
Kepala Dinas Pariwisata Kaltim Syafrudin Pernyata mengatakan peluncuran unit kapal cruise baru itu bukanlah penambahan unit kapal yang terakhir. Dia optimistis destinasi wisata tersebut dapat berkembang.
"Mungkin ke depannya akan ada lagi pihak swasta yang tertarik berinvestasi pada destinasi wisata ini. Pariwisata cruise Mahakam sangat menjanjikan dan prospeknya bagus digarap bersama," jelasnya dalam pernyataan resminya, Senin (20/3/2017).
Sungai sepanjang 920 Km itu melewati tiga kabupaten, yakni Kutai Kartanegara, Kutai Barat, dan Mahakam Ulu, serta melewati satu kota, yakni Samarinda.
Menurutnya, wisata cruise Mahakam menyuguhkan berbagai macam keunggulan, seperti budaya pesisir, keraton, dan pemandangan hutan belantara Kalimantan Timur.
"Karakteristik Sungai Mahakam berbeda dengan sungai-sungai yang ada di kabupaten dan kota di seluruh Indonesia. Banyak yang bisa dilihat. Oleh karena itu kami promosikan karena keunikannya," tuturnya.
Lebih lanjut, dia berharap dengan adanya penambahan satu kapal cruise, akan mempercepat pengembangan destinasi wisata baru tersebut, khususnya pada pengembangan usaha menengah dan mikro.
"Kapal yang diluncurkan ini ukurannya lebih besar dari kapal cruise yang sebelumnya sudah beroperasi, jadi daya tampungnya lebih banyak," tutupnya.