Bisnis.com, BANJARMASIN- Tingginya potensi bisnis layanan data di Banua, membuat banyak Perusahaan Telekomunikasi gencar melakukan berbagai terobosan untuk bisa merebut pasarnya secara optimal.
Terbaru Perusahaan Telekomunikasi Smartfren meluncurkan varian terbaru Kartu Perdana untuk masyarakat Banua dengan label BosKu (Bonus Kuota) untuk pengguna perangkat handphone 4G merek terkemuka di pasaran.
"Agar berbeda dengan Kartu Perdana lainnya, BosKu menawarkan Kuota sebesar 15 GB dengan hanya melakukan pengisian pulsa ulang minimal Rp50 ribu perbulan. Bonus tersebut bahkan kami berikan hingga 24 kali atau selama 2 Tahun," jelas Regional Head Smartrfen Sulawesi Kalimantan Lazarus B Tembang, Kamis (04/04/2019).
Kuota yang diberikan sendiri terdiri dari 2 GB Kuota Utama, 3 GB Kuota Chatting dan 10 GB Kuota Midnight. Pengguna bahkan juga mendapatkan gratis nelpon sepuasnya ke sesama pengguna Smartfren selama bonus masih berlaku.
"Bonus yang kami berikan ini kami pastikan tidak akan memotong nominal pulsa yang sudah di top-up oleh pelanggan. Jadi pengguna bisa menggunakan pulsa tersebut untuk membeli beragam paket isi ulang lainnya seperti Internet Volume Based 19 GB seharga Rp60 ribu atau 33 GB seharga Rp100 ribu," tambahnya.
Dengan hadirnya kartu Perdana BosKu tersebut, Smartfren optimis dapat mengakomodasi gaya hidup digital masyarakat Banua dalam menggunakan layanan data seperti bermain games, menyaksikan pertandingan olahraga, bersosial media, berselancar dengan layanan data hingga menonton flim pilihan.
Baca Juga
Selain itu kartu Perdana BosKu diharapkan juga mampu mendorong peningkatan pelanggan Smartfren di Wilayah Kalimantan dan Sulawesi yang kini hanya sebesar 15 juta, agar menjadi naik hingga 150 persen di Tahun 2019.
"Hadirnya produk ini juga kami maknai sebagai bentuk kepercayaan pada produsen handphone terhadap kualitas jaringan dan layanan yang dihadirkan oleh Smartfren," ungkapnya.
Sementara itu, salah satu distributor produk Smartfren di Banjarmasin, Utanto dari PT Sahabat Sumber Cahaya mengatakan, bahwa kini berbagai produk dari Smartfren sudah cukup laris dipasaran, utamanya di kalangan generasi millenial.
"Kami bahkan optimis Kartu Perdana BosKu bisa makin mendorong penjualan produk Smartfren secara keseluruhan meningkat di Kota Banjarmasin di Tahun 2019," pungkasnya.