Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bank Kalsel Siapkan Rp2 Triliun Sambut Lebaran

Dari sekitar Rp2 triliun dana tunai yang disiapkan tersebut, sekitar Rp75 miliar disediakan melalui di ATM Bank Kalsel.
Direktur Utama Bank Kalsel Agus Syabaruddin.
Direktur Utama Bank Kalsel Agus Syabaruddin.

Bisnis.com, BANJARMASIN – Mengantisipasi besarnya permintaan uang tunai saat momen Ramadan hingga libur lebaran, Bank Kalsel mengklaim sudah menyediakan dana tunai hingga mencapai angka Rp2 triliun.

Menurut Direktur Utama Bank Kalsel Agus Syabarrudin, dari sekitar Rp2 triliun dana tunai yang disiapkan tersebut, sekitar Rp75 miliar disediakan melalui di ATM Bank Kalsel.

"Dana ini dipersiapkan untuk berbagai macam keperluan seperti pembayaran gaji, THR ASN, pencairan kredit dan pembiayaan serta pembayaran program pemerintah," tegasnya, Jumat (17/5/2019).

Diperkirakan Agus penarikan dalam jumlah besar terjadi pada akhir Mei hingga awal Juni 2019. Namun dengan pasokan dana yang sudah disiapkan tadi, maka nasabah tidak perlu khawatir terhadap ketersediaan uang tunai.

"Begitu juga saat libur panjang lebaran, ATM Bank Kalsel yang kini jumlahnya mencapai 239 buah sudah disiapkan untuk nasabah yang memerlukan dana tunai," tambahnya.

Kemudian selain itu Bank Kalsel juga terus mempermudah nasabah yang ingin melakukan transaksi selama libur panjang tanpa harus ke kantor cabang atau ATM. Yakni dengan menyediakan layanan aplikasi mobile banking.

"Intinya Bank Kalsel siap untuk mengantisipasi lonjakan permintaan uang tunai selama Ramadan, lebaran dan libur panjang," pungkasnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Arief Rahman
Editor : Miftahul Ulum

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper