Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pengelolaan Destinasi Maratua, Pemprov Kaltim Gandeng Seychelles

Tindaklanjut pengembangan pariwisata Maratua, Pemprov Kaltim melakukan kunjungan kedua ke Republik Seychelles.
Pulau Maratua/indonesia.travel
Pulau Maratua/indonesia.travel

Bisnis.com, BALIKPAPAN -- Tindaklanjut pengembangan pariwisata Maratua, Pemprov Kaltim melakukan kunjungan kedua ke Republik Seychelles.

Wakil gubernur Hadi Mulyadi mengatakan kunjungan teknis untuk rencana pembangunan kepariwisataan di Pulau Maratua lebih dititik beratkan dengan manajemen pulaunya.

"Bagaimana mengelola lingkungan aman, nyaman dan bersih, penataan resort yang bagus dengan sanitasi air bersih. Kami senang bisa bekerjasama dengan Seychelles. Kedepannya, kerja sama bisa saling menguntungkan dan lebih ditingkatkan,” katanya melalui keterangan resmi dikutip sabtu (7/12/2019).

Sementara, Presiden Seychelles Danny Faure mengucapkan selamat datang dan seiring ditetapkanya Kaltim sebagai ibu kota negara (IKN) maka pariwisata juga harus ikut dikembangkan.

"Saya sangat mendukung janji Gubernur Isran Noor membangun youth center sekaligus pusat budaya Kaltim. Mendukung kerja sama BNN, Pemprov Kaltim dan Pemerintah Seychelles. Sampaikan salam saya kepada Gubernur Kaltim dan saya menganggap sebagai sahabat baik,” kata Danny.

Awang Faroek Ishak, anggota parlemen mendukung kerja sama di sektor kepariwisataan. Apalagi Kaltim sebagai member The Governors Climate and Forests (GCF) Task Force telah berkomitmen dalam masalah lingkungan bersih dan hijau.

Pada kesempatan ini Wagub beserta rombongan mengunjungi areal reklamasi di Seychelles untuk tenaga listrik teknologi kincir angin. Juga, pelabuhan bersandarnya kapal kapal pesiar dan kapal wisata.

Adapun, republik yang wilayah daratannya lebih luas Samarinda ini berada di Samudra Hindia. Sebagai negara kepulauan, Republik Seychelles mempunyai 115 pulau. Namun, sumber pendapatan negara adalah sektor pariwisata dengan mengandalkan keindahan pulau-pulaunya.

“Seychelles adalah bagian dari Kepulauan Mascarene bersama Mauritius dan Reunion. Negara kami dibagi menjadi 26 wilayah administratif yang terdiri dari semua pulau bagian dalam. Delapan distrik membentuk ibu kota Seychelles disebut Greater Victoria,” ungkap Danny

Sebagai negara kepulauan, Republik Seychelles berada di Samudera Hindia yakni timur laut Madagaskar dan sekitar 1.600 km timur Kenya. “Mayoritas pulau-pulau tidak berpenghuni. Banyak didedikasikan sebagai cagar alam yang dijadikan sebagai obyek wisata,” terangnya


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Rustam Agus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper