Bisnis.com, BALIKPAPAN – Emiten penyewaan kendaraan di lokasi tambang, PT Transkon Jaya Tbk. (TRJA) akan menyelenggarakan public expose tahunan pada Kamis (30/6/2022).
Acara akan digelar di Grand Jatra Hotel, Lantai 8, Balikpapan Superblock, Kota Balikpapan pada pukul 13.00 WIB.
“Penyampaian Materi Public Expose merujuk pada rencana penyelenggaraan Public Expose Tahunan yang disampaikan Perseroan melalui Surat No 634/TJ-CORSEC/VI/2022 Tanggal 16 Juni 2022," dikutip dalam keterbukaan informasi, Kamis (30/6/2022).
Berdasarkan keterbukaan informasi, rapat tersebut akan membahas enam agenda. Pertama, menyampaikan ikhtisar laporan keuangan tahun 2021.
Kedua, membahas kinerja dan kontribusi Transkon Jaya terhadap aspek ekonomi, aspek lingkungan, dan aspek sosial.
Ketiga, TRJA melakukan penunjukan calon direksi. Keempat, penyampaian tanggung jawab sosial perusahaan.
Baca Juga
Kelima, terkait PT Transkon Jaya Tbk menjadi narasumber dalam perhelatan Uniting Business: Sustainability in ASEAN.
Terakhir, rapat akan menyampaikan rencana dan realisasi bisnis PT Transkon Jaya Tbk.
Sebagaimana diketahui, hingga Maret 2022, Transkon Jaya mencatatkan jumlah permintaan sewa kendaraan sebanyak 226 unit.
Berdasarkan laporan keuangan, per 31 Desember 2021, TRJA mengalami kenaikan laba bersih sebesar 20 persen dari Rp38,31 miliar menjadi Rp45,99 miliar.
Sementara itu, pendapatan penjualan tumbuh tipis sebesar 0,03 persen menjadi Rp402,58 miliar dari sebelumnya pada tahun 2020 tercatat sebesar Rp402,46 miliar.
Adapun total aset perseroan hingga 31 Desember 2021 tercatat sebesar Rp646,35 miliar, naik dari Rp605,53 miliar per 31 Desember 2020.