Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

All New Fortuner, Auto2000 Yakin Mampu Jual 1 Unit per Hari di Kaltim

Operation Manager Auto2000 Area Kalimantan Biyouzmal mengatakan, All New Fortuner sangat cocok untuk dikendarai di Kalimantan.
Peluncuran All New Fortuner di Swiss Bell Hotel, Balikpapan./JIBI - Nadya Kurnia
Peluncuran All New Fortuner di Swiss Bell Hotel, Balikpapan./JIBI - Nadya Kurnia
Bisnis.com, BALIKPAPAN — Auto2000 Area Kalimantan, dealer Toyota terbesar di Kalimantan, menargetkan penjualan All New Fortuner dapat mencapai 40 unit per bulan di wilayah Kalimantan Timur. 
 
Varian terbaru dari produk Toyota Fortuner itu baru saja diluncurkan di Balikpapan, Kamis (4/2/2016). Acara peluncuran dihadiri langsung oleh President Director PT Toyota Astra Motor Hiroyuki Fukui dan segenap jajaran managemen TAM dan Auto2000 Kalimantan.
 
Operation Manager Auto2000 Area Kalimantan Biyouzmal mengatakan, All New Fortuner sangat cocok untuk dikendarai di Kalimantan.
 
Dia berharap varian terbaru Fortuner ini mampu meningkatkan market share Toyota secara keseluruhan di Kaltim.
 
“Sudah ada yang inden sebanyak 40 unit. All New Fortuner ini bedanya jauh dengan varian sebelumnya. Spesifikasi pun tak jauh dengan Toyota Harrier yang harganya lebih mahal, jadi ini pilihan cocok bagi konsumen yang ingin kualitas baik dengan harga lebih murah,” tuturnya, Kamis (4/2/2016).
 
Mobil jenis sport utility vehicle ini hadir dengan mesin terbaru, yakni mesin GD dengan variable nozzle turbo dengan intercooler untuk diesel dan mesin bensin yang dilengkapi teknologi dual VVT-i. Mesin mobil dihadirkan dengan kapasitas 2.400 cc dan 2.700 cc.
 
Biyouzmal mengatakan, tampilan eksterior dan interior All New Fortuner juga lebih elegan dibandingkan dengan varian sebelumnya. All New Fortuner tipe VRZ dan SRZ dilengkapi dengan velg alloy berukuran 18” dan velg alloy berukuran 17” untuk tipe G.
 
“Baik jenis automatic dan manual dilengkapi dengan transmisi 6 speed, yang memberikan perpindahan persneling yang halus, torsi sangat powerful. All New Fortuner juga dilengkapi dengan fitur Eco/power mode. Harga untuk tipe tertinggi sekitar Rp520 juta,”
 
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nadya Kurnia
Editor : Yoseph Pencawan

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler