Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PLN Andalkan Tabung Listrik di luar Pembangkit Desa

PT Perusahaan Listrik Negara menyiapkan program penggunaan aliran listrik melalui tabung listrik (TALIS) selain menggunakan potensi sumber pembangkit listrik yang ada di desa.
Pekerja memperbaiki jaringan Listrik Aliran Atas/ANTARA-Yulius Satria Wijaya
Pekerja memperbaiki jaringan Listrik Aliran Atas/ANTARA-Yulius Satria Wijaya

Bisnis.com, BALIKPAPAN—PT Perusahaan Listrik Negara menyiapkan program penggunaan aliran listrik melalui tabung listrik (TALIS) selain menggunakan potensi sumber pembangkit listrik yang ada di desa.

Program tabung listrik ini merupakan hasil kerja sama PLN dengan Universitas Indonesia (UI).

Executive Vice President Pengembangan Regional Maluku-Papua PT PLN, Eman Prijono Wasito Adi menjelaskan fungsi dari TALIS itu adalah menyimpan daya listrik yang nantinya bisa digunakan masyarakat untuk menerangi rumah atau desanya.

Dia menjelaskan sebuah tabung listrik yang berbobot sekitar 5 kilogram, bisa menampung daya listrik sebesar 300 watt hour (Wh) hingga 1.000 Wh. Penggunaannya pun cukup mudah, pemilik hanya tinggal memilih sistem AC atau DC dan tinggal menghubungkannya dengan kabel lampu.

“Sedangkan jika daya listriknya sudah habis, pemilik bisa men-chargenya di PLTS, mikrohidro, pikkohidro, PLTA ataupun pembangkit listrik biomassa. TALIS lebih hemat dan mudah digunakan,” katanya Selasa (8/10/2019).

Menurutnya, dengan menggunakan TALIS, masyarakat bisa berhemat dalam pemasangan jaringan listrik karena biaya pembelian dan pemasangan listrik dengan menggunakan TALIS hanya sekitar Rp3,5 juta sedangkan jika menggunakan jalur konvensional, tarifnya biasa lebih dari Rp4 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Rustam Agus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper