Bisnis.com, BALIKPAPAN - Plaza Balikpapan mengalami pertumbuhan yang cukup meyakinkan pada 2019. Bukan hanya dari sisi pengunjung, penjualan apartemen melebihi ekspektasi.
Marketing Communication Manager Plaza Balikpapan, Adistya Pratama mengatakan bahwa perkembangan penjualan hunian vertikal semakin nampak penjualannya karena naik drastis.
"Target yang biasanya 5 unit sebulan, bisa achieve 25 dalam waktu yang cepat. Naik 5 kali lipat penjualannya," katanya saat ditemui di ruangannya awal pekan ini.
Di sisi lain, Adis menjelaskan bahwa jumlah kunjungan ke pertokoan pada 2019 naik hampir 2,5 juta dibandingkan tahun sebelumnya. Jika dipersentase, angka tersebut tembus 43 persen.
"Transaksi pembelanjaan customer di tenant, kita kan sering mengumpulkan, di situ kita dapat informasi naik Rp14 miliar untuk 100 tenant dibanding tahun sebelumnya," jelasnya.
Adis menuturkan bahwa ini semua tidak lain karena pengumuman ibu kota negara (IKN) baru yang berlokasi di Kalimantan Timur. Penyewa lapak dan tim pemasaran yang terus memberikan inovasi juga ikut berkontribusi. Dia berharap pada tahun ini tren zona hijau tersebut berlanjut pada 2020.
"Dan apartemen diharap mereka [penghuni] bisa cepat tinggal di sini. Bay park [Plaza Balikpapan] juga diharap semakin dikenal sehingga menjadi salah satu destinasi wisata," ucap Adis.