Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemkot Banjarmasin Targetkan Sebanyak 7.000 Vaksin Lansia Sepekan ke Depan

Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina menyatakan upaya tersebut memang memerlukan waktu dalam persiapan yang nantinya akan dibantu oleh pihak TNI, Polri, Puskesmas dan lain-lain.
Ilustrasi lansia
Ilustrasi lansia

Bisnis.com, SAMARINDA –– Pemerintah Kota Banjarmasin menargetkan sebanyak 7.000 vaksin diberikan kepada lansia dalam waktu sepekan ke depan.

Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina menyatakan upaya tersebut memang memerlukan waktu dalam persiapan yang nantinya akan dibantu oleh pihak TNI, Polri, Puskesmas dan lain-lain.

"Sementara ada target sasaran yang harus kita berikan, rekomendasinya adalah vaksinasi sinovac dan kita masih punya cadangan sekitar 6.500 di Puskesmas," ujarnya yang dikutip, Kamis (6/1/2022).

Dia mengungkapkan bahwa pencapaian target vaksinasi untuk umum di Kota Banjarmasin telah mencapai 79 persen yang dinilai telah memenuhi syarat kekebalan kelompok.

"Tapi memang ada kekurangan di aspek lansia yaitu masih 45 persen, target minimalnya harusnya 60 persen jadi angkanya sekitar 7.250 lansia yang harus kita sasar lagi untuk segera divaksin," ungkapnya.

Adapaun, dia berharap dukungan segala pihak khususnya para pengusaha di Kota Banjarmasin agar dapat menarik warga Kota Banjarmasin untuk melakukan vaksinadi dengan memberikan paket sembako dan lainnya melalui dana CSR.

"Tadi ada konsentrasinya di beberapa kelurahan, tapi karena lansia ini biasanya punya keterbatasan mobilitas hingga perlu dibantu juga kemudian harus ada stimulus dengan memberikan sembako," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler