Jadwal Pelayanan Puskesmas dan Vaksinasi Covid-19 Selama Cuti Bersama Idulfitri 2022 di Balikpapan

Kepala DKK Balikpapan Andi Sri Juliarty menyatakan kegiatan vaksinasi Covi-19 untuk memastikan berlangsungnya pelayanan kesehatan yang optimal saat libur panjang.
Ilustrasi petugas menyuntikkan vaksin booster kepada warga/Unsplased.com
Ilustrasi petugas menyuntikkan vaksin booster kepada warga/Unsplased.com

Bisnis.com, SAMARINDA –– Dinas Kesehatan Kota (DKK) Balikpapan merilis jadwal pelayanan puskesmas dan vaksinasi Covid-19 selama cuti bersama Idulfitri tahun 2022.

Kepala DKK Balikpapan Andi Sri Juliarty menyatakan kegiatan ini guna memastikan berlangsungnya pelayanan kesehatan yang optimal saat libur panjang.

“Semoga kita semua sehat sehingga dapat menikmati libur panjang Idul Fitri ini dengan lebih baik dari tahun sebelumnya,” ujarnya, Senin (2/5/2022).

Jadwal dan lokasi pelayanan Puskesmas selama cuti bersama Idulfitri tahun 2022:

Rabu, 4 Mei 2022: Puskesmas Manggar Baru dan Lamaru di Kecamatan Balikpapan Timur, Puskesmas Sepinggan Baru dan Gunung Bahagia di Kecamatan Balikpapan Selatan, Puskesmas Klandasan Ilir dan Telaga Sari di Kecamatan Balikpapan Kota, Puskesmas Mekar Sari, Gunung Sari dan Karang Jati, Puskesmas Karang Joang dan Muara Rapak, Puskesmas Baru Ulu, Kariangau dan Baru Tengah.

Kamis, 5 Mei 2022: Puskesmas Manggar Baru dan Teritip, Puskesmas Sepinggan Baru dan Damai, Puskesmas Klandasan Ilir dan Telaga Sari, Puskesmas Mekar Sari dan Karang Rejo, Puskesmas Karang Joang dan Graha Indah, Puskesmas Baru Ulu, Kariangau dan Baru Ilir.

Jum’at, 6 Mei 2022: Puskesmas Manggar Baru dan Manggar, Puskesmas Sepinggan Baru dan Gunung Bahagia, Puskesmas Klandasan Ilur dan Prapatan, Puskesmas Mekar Sari dan Sumber Rejo, Puskesmas Karang Joang dan Gunung Samarinda, Puskesmas Baru Ulu, Kariangau dan Margasari

Sabtu, 7 Mei 2022: Puskesmas Manggar Baru dan Lamaru, Puskesmas Sepinggan Baru dan Damai, Puskesmas Klandasan Ilir dan Prapatan, Puskesmas Mekar Sari dan Gunung Sari Ulu, Puskesmas  Karang Joang dan Batu Ampar, Puskesmas Baru Ulu, Kariangau dan Margomulyo.

Adapun, jadwal pelaksanaan vaksinasi Covid-19 tanggal 4 Mei – 8 Mei 2022 berlokasi di KKP Semayang Balikpapan dengan jenis vaksin Pfizer pukul 09.00 -14.00 WITA.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper