Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil RUPS Transkon Jaya (TRJA): Bagi Dividen Rp6 Miliar Hingga Penunjukan Direktur Pemasaran

Sekretaris Perusahaan TRJA Alexander Syauta menyatakan hal ini merupakan komitmen perseroan dalam meningkatkan value bagi kepentingan Pemegang Saham TRJA.
PT Transkon Jaya Tbk. (TRJA) akan melakukan IPO pada 27 Agustus 2020. Istimewa
PT Transkon Jaya Tbk. (TRJA) akan melakukan IPO pada 27 Agustus 2020. Istimewa

Bisnis.com, BALIKPAPAN –– PT Transkon Jaya Tbk. (TRJA) mengesahkan pembagian dividen senilai Rp6 miliar kepada pemegang sahamnya dalam keputusan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) pada Kamis (30/6/2022).

Sekretaris Perusahaan TRJA Alexander Syauta menyatakan hal ini merupakan komitmen perseroan dalam meningkatkan value bagi kepentingan Pemegang Saham TRJA.

Berdasarkan laporan keuangan, per 31 Desember 2021, TRJA mengalami kenaikan laba bersih sebesar 20 persen dari Rp38,31 miliar menjadi Rp45,99 miliar. 

Dengan catatan keuangan tersebut, perusahaan yang berkantor pusat di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur itu mengesahkan pembagian dividen sejumlah Rp6 miliar atau sebesar Rp4 per lembar saham.

“Dividen ini mengalami peningkatan dibandingkan tahun sebelumnya yaitu dari Rp3 menjadi Rp4 per lembar saham,” ujarnya di hadapan awak media, Kamis (30/6/2022).

Pria yang akrab disapa Alex itu menambahkan, pembagian dividen akan dilakukan Juli 2022 ini.

Sementara itu, Komisaris Independen R. Hesthi Sambodo mengungkapkan bahwa dalam RUPS telah ditunjuk Kayin Fauzi sebagai Direktur Pemasaran Transkon Jaya.

Adapun, dia menuturkan bahwa TRJA sudah menyiapkan berbagai macam rencana bisnis yang siap untuk direalisasikan seperti sertifikasi ISO 37001:2016 Mengenai Sistem Manajemen Anti Suap, pendirian kantor perwakilan di Jakarta dan fokus ekspansi layanan rental di sektor pertambangan nikel dan infrastruktur

"Serta penambahan armada lebih kurang 80 unit per bulan," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper