Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pengembangan Padi di Banjarbaru Mendapatkan Bantuan Rp466 Juta

Pemprov Kalimantan Selatan menyerahkan bantuan senilai Rp466,76 juta untuk kegiatan pengembangan padi kepada Pemerintah Kota Banjarbaru.
Ilustrasi/Bisnis
Ilustrasi/Bisnis

Bisnis.com, BALIKPAPAN –– Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan menyerahkan bantuan senilai Rp466,76 juta untuk kegiatan pengembangan padi kepada Pemerintah Kota Banjarbaru. 

Bantuan tersebut diserahkan pada acara syukuran panen yang berlangsung di Kelurahan Bangkal, Kota Banjarbaru sebagai upaya strategis dalam meningkatkan ketahanan pangan dan kesejahteraan petani di Kota Banjarbaru.

Pelaksana Harian (Plh.) Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Kalimantan Selatan Imam Subarkah menyatakan bantuan ini adalah bagian dari inisiatif pengembangan sektor pertanian di Banjarbaru. 

"Bantuan ini merupakan upaya kita bersama untuk mengembangkan dan menjaga ketahanan pangan serta meningkatkan produksi dan kesejahteraan petani," ujarnya, Rabu (31/7/2024).

Pada syukuran panen tersebut, sebanyak 4 ton gabah kering dari padi varietas lokal Siam Rata dan Rukut berhasil dipanen. 

Dia mengungkapkan bahwa total bantuan yang diberikan oleh Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Kalimantan Selatan melalui dana APBD Provinsi 2024 meliputi beberapa kegiatan pengembangan padi, a.l pengembangan padi Inbrida seluas 200 hektare, pengembangan padi kaya gizi seluas 100 hektar, pengembangan padi lokal seluas 30 hektar dan pengembangan padi apung sebanyak 100 Styrofoam.

Adapun, dia menuturkan Kota Banjarbaru juga mendapatkan bantuan dari Dana Insentif Daerah (DID) berupa dua buah traktor dan dua buah combine harvester, yang diberikan karena Banjarbaru berhasil menekan inflasi daerah. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ajijah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper