Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kutai Timur Berbenah Jadi Smart City

Kabupaten Kutai Timur bertekad bertansformasi menjadi smart city demi meningkatkan pelayanan publik kepada masyarakat.
Bupati Kutim Ismunandar (kanan) tanda tangani Nota Kesepahaman Gerakan 100 Menuju Smart City di ruang pertemuan (ballroom) lantai 3 Hotel Red Top, Jakarta/Humas Pemkab Kutim
Bupati Kutim Ismunandar (kanan) tanda tangani Nota Kesepahaman Gerakan 100 Menuju Smart City di ruang pertemuan (ballroom) lantai 3 Hotel Red Top, Jakarta/Humas Pemkab Kutim

Bisnis.com, BALIKPAPAN - Kabupaten Kutai Timur bertekad bertansformasi menjadi smart city demi meningkatkan pelayanan publik kepada masyarakat.

"Di era modern dan serba canggih baik Kabupaten juga harus memberikan pelayanan yang smart dan cerdas ke masyarakat," jelas Bupati Kutim Ismunandar usai penandatangan Nota Kesepahaman atau MoU terkait Smart City dengan Menteri Komunikasi dan Informatika RI Rudiantara, Selasa (8/52018).

MoU, kata Ismu, sebagai bagian dari Gerakan Menuju 100 Smart City yang dihelat Kementerian di ruang pertemuan (ballroom) lantai - 3 Hotel Red Top.

Dalam persiapan menghadapi kabupaten Kutim menuju gerakan 100 Smart City sebelumnya telah dilakukan berbagai sosialisasi baik dengan melibatkan partisipasi para pakar dari Universitas Gajah Mada (UGM) Yogyakarta.

"Sebelum penandatangan kesepahaman Smart City kajian site plan juga dilakukan bersama lingkup pakar akademisi dari UGM," ucapnya.

Dirinya mengungkapkan dalam langkah smart city, semisal e-budgeting dan indikator pelayanan pendukung lain akan diterapkan ke dalam pelayanan publik.

"Sehingga sangat membantu pelayanan baik lingkup Pemkab Kutim dan masing-masing dinas, terlebih luasnya kabupaten kami melebihi luasan wilayah Jawa Barat," kata dia.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Fariz Fadhillah
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper