Bisnis.com, BALIKPAPAN—PT Pegadaian (Persero) Kantor Wilayah IV Balikpapan mendapatkan penghargaan dari Pemerintah Kota Balikpapan dalam Rapat Paripurna Istimewa HUT Ke-122 Kota Balikpapan.
Assistant Vice President PT Pegadaian (Persero) Eko Wahyudiharto mengatakan penghargaan diberikan karena Pegadaian turut serta dalam program pemerintah daerah untuk mengurangi dan mengelola sampah melalui Program The Gade Clean & Gold.
“Rincian program ini akan mengedukasi warga tentang berinvestasi emas di Pegadaian seraya menjaga kebersihan lingkungan,” ujarnya dalam rilis yang diterima Bisnis, Kamis (7/2/2019).
Eko mengatakan pihaknya akan memberikan secara gratis Tabungan Emas Pegadaian dengan saldo emas 0,01 gram kepada 200 warga pemilah sampah. Selanjutnya, para pemilah sampah ini akan menjual sampahnya ke Bank Sampah—baik Bank Sampah The Gade Clean & Gold ataupun Bank sampah lainnya—untuk kemudian sebagian hasilnya disetorkan ke Tabungan Emas Pegadaian untuk investasi jangka panjang.
Selain itu, sampah yang berasal dari 56 outlet Pegadaian di dalam Kota Balikpapan juga akan dikumpulkan pada The Gade Clean & Gold untuk kemudian hasil penjualannya diberikan kepada para pemilah sampah dalam bentuk Tabungan Emas.
Eko berharap kebiasaan para pemilah sampah dalam menabung emas di Pegadaian dapat menjadi budaya bersama seluruh lapisan masyarakat. Rencananya, peresmian Bank Sampah di Balikpapan akan dilakukan Pegadaian pada Maret 2019 sebagai bagian dari perayaan HUT Ke-122 Kota Balikpapan.