Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Komisaris Utama Bank Kalteng Rosihanoor Meninggal Dunia

Komisaris Utama PT Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Tengah (Bank Kalteng) Rosihanoor meninggal dunia pada Minggu (25/7/2021).
Ucapan duka atas meninggalnya Komisaris Utama Bank Kalteng Rosihanoor./JIBI-Istimewa
Ucapan duka atas meninggalnya Komisaris Utama Bank Kalteng Rosihanoor./JIBI-Istimewa

Bisnis.com, BALIKPAPAN—Komisaris Utama PT Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Tengah (Bank Kalteng) Rosihanoor meninggal dunia pada Minggu (25/7/2021).

Dikutip dari Antara, Direktur Utama Bank Kalteng Yayah Diasmono mengonfirmasi hal ini. “Benar beliau telah meninggal dunia,” katanya.

Tak dijabarkan lebih jauh mengenai riwayat kesehatan almarhum salah satu Komisaris Bank Kalteng tersebut yang hingga pada akhirnya meninggal dunia.

Sementara itu, ucapan belasungkawa pun tampak berdatangan dari berbagai pihak yang disampaikan melalui media sosial, baik Facebook maupun Instagram.

Rosihanoor lahir di Pembuang Hulu, Seruyan pada 23 April 1954. Riwayat pendidikan dan karir almarhum, yakni mendapat gelar sarjana ekonomi dari Universitas Palangka Raya tahun 1988 dan sebelumnya menjabat sebagai Komisaris Independen Bank Kalteng sejak Mei 2018 hingga Juni 2019.

Mulai membina karir di PT Bank Kalteng sejak 1975 dengan menduduki berbagai posisi sebagai pelaksana pembukuan, kasir umum, Kepala Seksi Kas Cabang Buntok, kepala bagian akuntansi kantor pusat, kepala bagian keuangan kantor pusat, Pemimpin Cabang Pangkalan Bun, kepala bagian riset kantor pusat, kepala biro riset dan perencanaan kantor pusat.

Jabatan lainnya yang telah diemban adalah sebagai Bendaharawan Yayasan Jaminan Sosial Pegawai BPD Kalteng, Bendaharawan Dana Pensiun BPD Kalteng, Dosen di Akademi Akuntansi dan Perbankan (AAP) Palangka Raya serta direktur dan komisaris di berbagai perusahaan.

Selain itu almarhum juga aktif di berbagai organisasi seperti PHBI Kobar, Percasi Kobar, KONI Kobar, KADIN Kotim dan beberapa lainnya.     

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper