Bisnis.com, SAMARINDA –– Pemerintah Kota Pontianak mencatat volume sampah mengalami lonjakan hingga 50 persen saat momen lebaran.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Pontianak, Saptiko menyatakan sebagaimana yang telah diprediksi, volume sampah di Kota Pontianak mengalami lonjakan yang didominasi sampah rumah tangga tersebut mencapai hingga 50 persen dari hari biasa.
"Lonjakan volume sampah terjadi sejak H-4 lebaran hingga hari ketiga lebaran yang mencapai 50 persen," ujarnya yang dikutip, Kamis (5/5/2022).
Dia menambahkan, untuk mengatasi volume sampah yang meningkat, 750 petugas kebersihan dikerahkan untuk membersihkan dan mengangkut sampah hingga ke TPA Batu Layang yang tersebar di enam kecamatan.
"Kita kerahkan 750 petugas kebersihan agar sampah-sampah yang ada tidak menumpuk di Tempat Pembuangan Sementara (TPS) yang ada," terangnya.
Saptiko menuturkan bahwa waktu pengangkutan sampah oleh petugas dilakukan mulai pukul 18.00 WIB hingga pagi hari.
Baca Juga
Adapun, dia mengimbau kepada masyarakat agar membuang sampah sesuai jadwal yang telah ditentukan. "Yakni mulai pukul 18.00 sampai dengan 06.00 WIB," tutupnya.