Bisnis.com, BALIKPAPAN — Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan (Pemprov Kalsel) secara simbolis menyerahkan dan melepas rombongan penyaluran bantuan pemenuhan kebutuhan pangan (sembako) dalam Program Keluarga Harapan (PKH).
Sebanyak 9.880 paket sembako disalurkan kepada masyarakat kurang mampu di 13 Kabupaten/Kota se-Kalsel.
"Pada kesempatan yang berbahagia ini, kami ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh pihak yang telah bekerja keras dalam pelaksanaan program ini, mulai dari pemerintah pusat dan daerah, para pendamping sosial, hingga masyarakat yang telah aktif berpartisipasi," ujarnya di Banjarmasin, Senin (15/7/2024).
Sebagaimana diketahui, PKH adalah inisiatif pemerintah yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya keluarga kurang mampu.
Program ini tidak hanya menyediakan bantuan sosial dalam bentuk sembako, tetapi juga mendorong peningkatan kualitas hidup melalui akses lebih baik terhadap layanan kesehatan, pendidikan, dan kesejahteraan sosial lainnya.
Sahbirin berharap bantuan ini dapat membantu Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menjadi lebih berdaya dan mandiri.
Baca Juga
Dia turut mengajak seluruh penerima bantuan untuk memanfaatkan bantuan ini dengan sebaik-baiknya demi kesejahteraan keluarga dan masa depan anak-anak mereka.
Langkah ini merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam memperkuat jaring pengaman sosial dan memastikan tidak ada masyarakat yang tertinggal dalam pembangunan.