Bisnis.com, BALIKPAPAN –– Jumlah penumpang pesawat di Kalimantan Selatan naik signifikan, sementara angkutan laut dan barang mengalami penurunan selama Juni 2024.
Kepala BPS Kalsel Martin Wibisono mengungkapkan bahwa jumlah penumpang yang berangkat melalui bandara di Kalsel mencapai 133.932 orang.
“Angka ini mencerminkan kenaikan sebesar 11,26% dibandingkan dengan Mei 2024 yang tercatat sebanyak 120.382 penumpang,” ujarnya dalam keterangan resmi, Minggu (4/8/2024).
Secara khusus, dia menjelaskan penumpang yang menggunakan Bandara Syamsudin Noor juga mengalami peningkatan.
"Jumlah penumpang yang berangkat dari Bandara Syamsudin Noor pada Juni 2024 mencapai 131.067 orang, naik 11,41% dari Mei 2024 yang sebanyak 117.643 orang," jelasnya.
Namun, tren berbeda terlihat pada jumlah penumpang yang datang melalui bandara di Kalsel.
Baca Juga
Martin mencatat, jumlah penumpang yang datang pada Juni 2024 mengalami penurunan sebesar 12,26%, dengan total 129.558 orang dibandingkan Mei 2024 yang mencapai 147.659 orang.
"Penurunan ini mungkin disebabkan oleh faktor musiman atau perubahan pola perjalanan," tambahnya.
Tidak hanya angkutan udara, penurunan juga terjadi pada penumpang angkutan laut antarpulau dalam negeri yang melalui Pelabuhan Trisakti Banjarmasin.
Jumlah penumpang pada Juni 2024 tercatat sebanyak 6.833 orang, menurun 19,29% dibandingkan dengan Mei 2024 yang mencapai 8.466 orang.
Selain penumpang, dia mengungkapkan volume barang yang dimuat melalui angkutan udara juga mengalami penurunan.
"Pada Juni 2024, jumlah barang yang dimuat dari Kalsel sebesar 417.070 kilogram, turun 14,77% dibandingkan dengan bulan sebelumnya yang mencapai 489.324 kilogram," pungkasnya.