Bisnis.com, SURABAYA - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 3 Kotabaru mengumumkan pencapaian baru dalam upaya meningkatkan pendapatan perusahaan melalui inisiatif bisnis baru dan kerja sama strategis.
Regional Head 3 Pelindo, Ardhy Wahyu Basuki mengungkapkan, hingga September 2023, Pelindo Regional 3 Kotabaru telah mencatat pertumbuhan laba year on year (yoy) hingga 23% menjadi Rp97,58 miliar.
“Ini menjadi bukti bahwa inovasi bisa memberikan dampak yang luar biasa terhadap kinerja pendapatan perusahaan,” katanya dalam rilis, Selasa (24/10/2023).
Menurutnya, capaian ini cukup spesial mengingat Pelindo Regional 3 Kotabaru sebelum merger sempat mengalami penurunan pendapatan pada 2021. Sejumlah faktor menjadi penyebab seperti perubahan dalam dinamika pasar dan persaingan jasa pandu dan tunda dengan pihak swasta yang semakin ketat.
Namun, melalui transformasi layanan opersional pasca meger pada 2022, Pelindo Regional 3 Kotabaru berhasil melakukan comeback dengan meningkatan pendapatan melalui bisnis baru yaitu pelayanan pemanduan.
“Kami membuka bisnis baru dalam pemanduan alur Selat Laut dan menjalin kerja sama pelayanan pemanduan untuk kegiatan ship to ship di area Tanjung Pemancingan,” ujarnya.
Baca Juga
Adapun Pelindo Regional 3 Kotabaru pada 2020 mencatatkan kinerja arus kapal sebesar 13,5 juta GT, tetapi pada 2021 turun menjadi 12,9 juta GT. Pada 2022, Pelindo Regional 3 Kotabaru akhirnya berhasil menggenjot kinerja arus kapal menjadi 14,5 juta GT.
“Untuk tahun ini kami perkirakan arus kapal akan mencapai 25,5 juta GT karena dampak dari inovasi bisnis baru yang dilakukan di Pelabuhan Kotabaru Kalimantan Selatan,” imbuhnya.